Skip to main content

Panduan Instalasi Aplikasi Dapodik 2022 [Pdf 53 Halaman]

Dapodik alias Data Pokok Pendidikan Dasar dan Menengah merupakan salah satu aplikasi pendataan yang dikelola oleh Ditjen Dikdasmen yang mana didalamnya memuat banyak data satuan pendidikan, data peserta didik dan GTK (Guru dan Tenaga Kependidikan).

Ditjen Dikdasmen bertugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di-bidang PAUD, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek).

Dalam rangka menyelenggarakan dan mengelola sistem pendidikan nasional, Kemendikbud-Ristek perlu mengembangkan dan mengimplementasikan sistem informasi pendidikan nasional yang berisi basis data pendidikan yang bernasis teknologi informasi dan teknologi komunikasi, agar terwujudnya basis data tersebut, Kemendikbud-Ristek perlu merancang data pendidikan data pokok pendidikan (Dapodik).

Secara sistem, pada aplikasi dapodik tahun ajaran 2021/2022 yang diberi nama dapodik 2022 tidak berbeda jauh dengan versi aplikasi sebelumnya, yakni berupa instaler dan bukan berupa patch. Oleh sebab itu, agar dapodik versi yang terbaru ini bisa terpasang pada laptop anda, dapodik versi sebelumnya wajib untuk dihapus (uninstal).

Dari segi fitur, pembaharuan yang paling menonjol dari versi dapodik sebelumnya yaitu terletak pada menu sanitasi bagian tabel data rinci sekolah dan adanya fitur penambahan ubah password akun operator dapodik (admin dapodik sekolah) ketika pertama kali login.

Spesifikasi Laptop Dapodik 2022

Sebelum anda melakukan instalasi aplikasi dapodik 2022, anda wajib untuk mengetahui spesifikasi minimum yang disarankan supaya ketika proses instal dapodik tidak ada kendala. Untuk spesifikasi laptop yang disarankan yaitu minimal harus :

  1. intel core i3 atau yang secara;
  2. RAM paling kecil 4 GB;
  3. media penyimpanan Hardisk/SSD antara 120 GB atau 500 GB;
  4. OS yang digunakan untuk saat ini minimal windows 10;
  5. peramban web bisa menggunakan aplikasi bawaan windows 10 (edge), chrome, firefox maupaun peramban web jenis lainnya yang mendukung untuk berselancar didunia maya.

Harap dicatat bahwa aplikasi dapodik 2022 yang saat ini tersedia berupa instaler. Tidak ada versi patch, kecuali nanti setelahnya apabila terdapat pembaharuan untuk memperbaiki bugs - bugs yang minor saja.

Jika anda ingin mempelajari dapodik versi 2022, anda dapat membaca secara lengkap melalui buku panduan instalasi dapodik 2022 atau bisa juga melalui rangkuman tentang proses instalasi dapodik 2022 yang baik dan benar pada artikel saya yang lebih dulu terbit. Disana juga sudah tersedia rangkuman berupa video tutorialnya.


Berbagi itu peduli:

Comment Policy:

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui. Untuk komentar out of topics silahkan masuk ke Forum Tanya Jawab
Buka Komentar
Buka Komentar
Jangan Diklik!

Menarik Untuk Dibaca Juga:


PrivacySitemap
©2021 SLEEPER